Tempered glass merupakan kaca yang dipanaskan kemudian didinginkan secara cepat. Untuk pemakaiannya sendiri tempered glass banyak dipakai untuk pelindung layar smartphone.
Kualitas tempered glass juga sudah terbukti kualitasnya
Tempered glass harga 10 ribu sudah saya coba sendiri dan cukup melindungi layar HP. Dapat dilihat dalam bahasan berikut : Apakah Tempered Glass Melindungi HP ?
Harga dari tempered glass sendiri berkisar dari harga 10 ribu sampai 150 ribu, ini tergantung dari lebar layar HP dan mereknya. Semakin besar layarnya maka harganya akan semakin mahal. Tempered glass untuk handphone sangat diperlukan karena manfaat yang diberikannya antara lain adalah sebagai berikut :
1. Terlindung dari benturan
Sering tanpa di sadari HP terbentur atau jatuh, dan yang pasti ga di sengaja ya. Benturan itu bisa karena letak handphone didalam tas ataupun di saku celana. Dan yang paling sering saat HP lepas dari genggaman. Sehingga tanpa sengaja jatuh dan terbentur. Hal ini bisa jadi makin parah kalau tidak menggunakan tempered glass.
2. Melindungi layar dari tekanan
Manfaat dari tempered glass selanjutnya adalah melindungi layar dari tekanan. Layar HP sangatlah sensitif. Jadi saat kita meletakkannya di dalam tas atau saku. Jadi untuk mencegah terjadinya layar yang tergores dan pecah maka lebih baik segera pasang tempered glass.
3. Mencegah layar gores
Layar HP tergores pasti tak di inginkan, Hal ini bisa dianggulangi dengan tempered glass karena temperes glass merupakan kaca ya telah teruji ketahanannya. Ketahanan tempered glass dari goresan pun cukup bagus, Dalam pemakaian 6 bulan mengunakan tempered glass 10 ribuan merek zilla, belum ada goresan, hanya pecah karena sering terjatuh.
4. Mengatasi backlight
Kondisi layar di bawah sinar matahari kadang sulit untuk dilihat. Nilai plus Tempered glass juga berfungsi untuk mencegah hal tersebut. Tampilan terlihat bersih dan jernih.
6. Bebas dari sidik jari
Saat menggunakan handphone dengan layar usap maka bisa menyebabkan layar terkena sidik jari seperti kotor dan terkena minyak Tempered glass berguna untuk mengatasi hal tersebut seperti tinggalnya bekas sidik jari dan minyak. Karena tempered glass ini mudah dibersihkan dengan menggunakan tisu.
7. Tahan lama
Keuntungan dari manfaat tempered glass selanjutnya adalah tahan lama. Saking begitu tahannya itulah kenapa banyak pilihan yang jatuh pada tempered glass ini. hal ini juga tergantung dengan seberapa sering posisi jauh HP. Keunggulan lain tempered glass ini berbahan dasar kaca dan itu beda sekali dengan anti gores yang terbuat dari plastik. Anti gores dari plastik tersebut mungkin hanya bisa tahan beberapa tahunan saja.
8. Anti blue-light
Ada beberapa tempered glas yang sudah menggunakan teknologi ini. jadi selain melindungi HP. Tempered glass anti-blue light juga mampu melindungi mata kita dari blue light effect.
Itulah manfaat yang diberikan oleh tempered glass untuk melindungi layar handphone dari kerusakan. Daripada layar HP Anda menjadi korban, lebih baik segera memasang tempered glass.